Berita Daerah

Mukerda X Wahdah Palopo Berjalan Lancar

Mukerda X Wahdah Palopo Berjalan Lancar

MUKERDA X Dewan Pengurus Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Palopo dengan tema Mengokohkan Soliditas dan Semangat Kolaborasi dalam Mengatasi Persoalan Ummat dan Bangsa Alhamdulillah berjalan lancar. Musyawarah yang berisi paparan dan penetapan program kerja pengurus serta departemen dan Lembaga ini dilaksanakan di ruang rapat Perumda Tirta Mangkaluku Palopo. (Ahad, 29 Januari 2023).

Staf Ahli bidang Hukum dan Pemerintahan Kota Palopo, Ade Candra, S.IP., M.Si, hadir mewakili Walikota Palopo. Ade Candra mewakili Walikota Palopo dalam sambutannya mengatakan bahwa Walikota masih dan selalu mengingatkan kepada semua masyarakat  agar berani berubah secara fikir dan batin demi membangun sistem peradaban. Salah satunya dengan adanya Wahdah Islamiyah yang ada di Palopo.

“Berdirinya suaru bangsa karena akhlaknya, hancurnya suatu bangsa pun karena akhlaknya, maka dengan hadirnya Wahda Islamiyah mampu membangun manusia manusia berkualitas dengan hati dan akhlak yang baik,” ujarnya. Dia menyampaikan bagaimana manusia memperoleh kesejahteraan dan kesamaan dalam menjalani kehidupan umat beragama.Mewakili Walikota dirinya berharap Wahdah Islamiyah terus berkembang demi memberikan manfaat yang baik kepada masyarakat Kota Palopo di era digitalisasi.  

Ketua DPD Palopo, Ust. Hendra Tarindje, S.Pd dalam sambutannya meapreasiasi sinergi yang telah terbangun dengan Pemkop Palopo selama ini. "Kami harap kedepan dengan program kerja yang ada tentunya selalu bersinergi dengan Pemerintah, ormas, dan instansi-instansi lainnya. Tak lain untuk memaksimalkan tujuan dari visi misi Palopo mengokohkan solidaritas dan semangat kolaborasi dalam mengatasi persoalan-persoalan umat dan bangsa," harap Ustaz Hendra.    

Hadir dalam Mukerda ini Ust. Hasmar Hasan Ketua Lembaga Pembinaan Dai dan Murabbi (LPDM) DPW Wahdah Sulsel beserta 100 peserta ikhwah yang hadir secara langsung dan akhwat melalui virtual (zoom meeting).

Laporan : 
Hajar Aswad, Medikom Wahdah Palopo

Share Postingan :
Sebelumnya :
Selanjutnya :
Dengarkan Streaming Online

 Radio Wahdah

Dakwah - Pendidikan - Sosial - Kesehatan

Ormas Islam Bermanhaj Ahlussunnah Wal Jamaah

Profil


DPW Wahdah Islamiyah Sulsel

Jl. Antang Raya
Ruko Antang Business Center (ABC) No. 4
Kec. Manggala, Kota Makassar
Sulawesi Selatan 90234, Indonesia
Telp. +62 821-4777-1717
Makassar - Indonesia 90234
E-Mail : admin@wahdah.or.id