Musyawarah Kerja Daerah VIII (Mukerda) DPD Wahdah Islamiyah Gowa terlaksana Balai Besar Guru Penggerak Sulawesi Selatan (BBGP Sulsel), Ahad (5/2/2023). Mukerda yang ke 8 ini, dibuka langsung oleh ketua DPW Sulsel Ustaz Ir. Jusran Bactiar, M.M.
Kegiatan ini sebagai laporan pertanggung jawaban program kerja satu tahun sebelumnya oleh ketua DPD Wahdah Islamiyah Gowa, Ustaz Muhammad Haidir, S.Sos., M.Pd. "Alhamdulillah, hari ini kita bisa menggelar Muskerda VIII," ujar Ustaz Haidir.
Beliau melaporkan bahwa Mukerda ini dihadiri oleh seluruh pengurus DPD Wahdah Islamiyah Gowa berjumlah sekitar seratus tujuh puluan. Laporan pertanggung jawaban di setiap departemen akan dilaksanakan pembahasan laporan dan rencana kerja setahun kedepan. Pengurus DPD Wahdah Gowa terdiri beberapa departemen, seperti, dakwah dan pembinaan masjid, kaderisasi, Kordinasi dan pembinaan Murobbi, urusan cabang dan ranting. Selain itu, ada juga departemen pembinaan pemudah, pelajar dan mahasiswa.
Dalam kegiatan ini juga membahas program-program kerja Wahda Islamiyah satu tahun kedepan. "Kita juga membahas program kerja satu tahun kedepan. Dengan Mukerda ini juga kita menjalin silaturahmi antar sesama," pungkasnya.